Lomba Cerdas Cermat Kebumian 2014

OFFICIAL POSTER 3~1

Perkembangan bumi yang selalu dinamis membuat Ilmu Kebumian menjadi salah satu ilmu dasar yang sangat penting bagi kehidupan manusia. Oleh karena itu seiring berjalannya waktu, ilmu kebumian menjadi salah satu bidang studi yang penting dan semakin banyak diminati oleh para pelajar. Ketertarikan dan minat dalam ilmu kebumian ini harus terus dikembangkan dengan harapan di masa yang akan datang, perkembangan dan pengelolaan bumi dan segala isinya dapat dilakukan dengan lebih baik oleh generasi muda. Lomba Cerdas Cermat Kebumian (LCCK) 2014 merupakan kompetisi yang menguji pengetahuan ilmu kebumian siswa-siswi terbaik Indonesia tingkat SMA/sederajat. Kompetisi ini berlevel nasional yang pesertanya merupakan tim-tim SMA/sederajat terpilih di lingkup nusantara. LCCK telah diselenggarakan keempat kalinya oleh HMTG FT UGM.

Tema LCCK 2014 adalah “Natural Disaster and Hazard Mitigation, Living More Safely on a Restless Planet”. Adanya sebuah urgensi bahwa teman-teman SMA/sederajat diharapkan tidak hanya sekadar tahu tentang ilmu kebumian dan kebencanaan namun harus dapat melebur (dalam bentuk pemahaman dan aktualisasi) terhadap isu-isu global, khususnya tentang bencana alam yang sudah menjadi isu keseharian bangsa Indonesia, dimana meninjau dari letak Indonesia yang berada di zona subduksi, zona yang kaya akan potensi bencana. Peleburan ini diharapkan dapat meningkatkan kritisisasi, dan menunjang kesiapan dan kemampuan untuk menghadapi tantangan-tantangan di fase selanjutnya khusunya bagi mereka yang akan melanjutkan pendidikannya di bidang ilmu kebumian. Hal ini juga dapat bermanfaat sebagai persiapan untuk menghadapi dunia perkuliahan sehingga dapat terbentuklah jati diri seorang mahasiswa yang berkarakter dan berintegritas serta memiliki pengalaman lebih di bidang ilmu kebumian.


WAKTU DAN TEMPAT

Waktu dan tempat penyelenggaraan acara  Lomba Cerdas Cermat Kebumian Nasional Tingkat SMA 2014 adalah sebagai berikut:

– Hari, tanggal : Sabtu-Minggu, 29-30 November 2014

– Waktu : 07.00 WIB – selesai

– Tempat : Ruang 2.1 Gedung Kantor Pusat Fakultas Teknik (KPFT), Universitas Gadjah Mada.


PESERTA LOMBA

Peserta Lomba Cerdas Cermat Kebumian 2014 adalah seluruh siswa-siswi SMA/sederajat di seluruh Indonesia yang mencakup seluruh provinsi yang ada di Indonesia. Merupakan sebuah tim yang terdiri dari 3 orang peserta setiap timnya. Satu sekolah diperbolehkan mengirim lebih dari 1 tim.


PENDAFTARAN

Pendaftaran dapat dilakukan melalui email LCCK 2014 (lcck@gmail.com) atau langsung menghubungi panitia melalui contact person hingga 17 November 2014.


SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA

[button link=”https://drive.google.com/file/d/0B-seairCkPgyRnhBdmhLNk83N1E/view?usp=sharing” type=”small”] Download[/button]

FORMULIR PENDAFTARAN LCCK 2014

[button link=”https://drive.google.com/file/d/0B-seairCkPgyUE5UaF9tNFRfSkU/view?usp=sharing” type=”small”] Download[/button]

PANDUAN PEMBUATAN ESAI DAN POSTER LCCK 2014

[button link=”https://drive.google.com/file/d/0B-seairCkPgyRS1WN19SR2FJYVE/view?usp=sharing” type=”small”] Download[/button]


PENGHARGAAN

Penghargaan Lomba Cerdas Cermat Kebumian Nasional Tk. SMA 2014 adalah sebagai berikut:

– JUARA UMUM LCCK 2014 :

  1. Juara I : Uang pembinaan + Trofi Gubernur DIY + Momento + Sertifikat
  1. Juara II : Uang pembinaan + Trofi Bupati Sleman + Momento + Sertifikat
  1. Juara III : Uang pembinaan + Trofi Rektor UGM + Momento + Sertifikat
  1. Juara Harapan : Uang pembinaan + Trofi Ketua Jurusan Teknik Geologi UGM + Momento + Sertifikat

– JUARA ESSAY & POSTER :

  1. Juara I : Uang pembinaan + Trofi + Sertifikat
  1. Juara II : Uang pembinaan + Trofi + Sertifikat
  1. Juara III : Uang pembinaan + Trofi + Sertifikat

INFORMASI LEBIH LANJUT

– Contact Person: M. Anzja C. Ista’la (085600400333), Sangaji Rahmanu (085641916977)

– E-mail: lcck2014@gmail.com

– Web: hmtg.ft.ugm.ac.id

– Fanpage Facebook: LCCK UGM 2014

– Twitter: @LCCK2014

SPONSORED BY:

Kumpulan Logo

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*