Peringatan Hari Kartini Untuk Wanita Geologi

[tabs slidertype=”simple” fx=”slide” auto=”yes”] [tab]Kartini's day 1[/tab] [tab]Kartini's day 2[/tab] [tab] Mekar Wangi 3 [/tab] [tab] Mekar Wangi 2 [/tab] [tab] Mekar Wangi 1 [/tab] [/tabs]

Pada tanggal 22 April 2013 yang lalu, kampus Teknik Geologi UGM terlihat berbeda dari biasanya. Ada suatu yang berbeda dengan penampilan para wanita geologi di hari senin itu. Dalam rangka memperingati Hari Kartini, Departemen Hubungan Masyarakat HMTG mengadakan acara yang dinamakan ‘MEKAR WANGI’ dan mengajak srikandi-srikandi dari berbagai angkatan untuk tampil lebih feminim dari biasanya untuk satu hari yaitu pada tanggal 22 April 2013.

Tatkala itu, semua mata pria pun tertuju kepada mereka. Anggapan yang menyebutkan bahwa wanita geologi itu garang kini terpatahkan oleh keanggunan mereka mengenakan pakaian yang lebih feminim. Bahkan ada salah satu mahasiswa yang berkata seolah merasa pindah jurusan di hari itu.

Selain itu, dalam memperingati Hari Kartini, Departemen HUMAS juga mengadakan lomba masak untuk wanita geologi dari berbagai angkatan. Acara memperingati Hari Kartini ini sangat diapresiasi oleh banyak pihak dan berharap terus dibudayakan hingga tahun-tahun berikutnya.

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*