[tabs slidertype=”simple” fx=”slide” auto=”yes”] [tab][/tab] [tab][/tab] [tab][/tab] [tab][/tab] [tab][/tab] [tab][/tab] [tab][/tab] [tab][/tab] [/tabs]
Apa sih geologi itu? Bagaimana penerapan ilmu geologi pada kehidupan sehari-hari? Apa isi laboratorium di Teknik Geologi UGM?
Pertanyaan-pertanyaan itu sering ditanyakan oleh masyarakat luas, terutama para pelajar SMA yang ingin melanjutkan studi ke bangku kuliah. Hal inilah yang menjadi motivasi bagi mahasiswa Teknik Geologi UGM untuk memperkenalkan kepada masyarakat luas mengenai geologi, dan GEOEXPO adalah jawabannya. GEOEXPO yang bertemakan ‘Geology for Society’ diselenggarakan selama 2 hari pada tanggal 25-26 Mei 2013, merupakan sebuah acara dari HMTG FT-UGM untuk masyarakat luas, terutama masyarakat Kota Yogyakarta.
Pada event yang diramaikan oleh para pelajar, mahasiswa, dan masyarakat ini, terdapat berbagai stand yang menjelaskan mengenai disiplin ilmu geologi secara garis besar dan mudah dimengerti oleh khalayak umum. Beberapa stand dari museum-museum kebumian seperti Museum Gunung Api juga turut meramaikan acara ini. Lapangan Satu Bumi FT-UGM, tempat diselenggarakannya acara ini terlihat ramai karena GEOEXPO juga menghadirkan berbagai hiburan musik. Para peserta juga antusias mendengarkan penjelasan dari mahasiswa Geologi di beberapa laboratorium yang ada di Jurusan Teknik Geologi FT UGM, seperti Laboratorium Paleontologi, Geologi Dinamik, dan Sumber Daya Mineral dalam sesi Labtour.
Melalui acara inilah mahasiswa geologi berharap dapat membuka pandangan masyarakat terhadap aspek-aspek geologi dan peranannya dalam kehidupan masyarakat dan lingkungan, termasuk dalam perkembangan eksplorasi sumber daya energi dan mineral di Indonesia.