Geopreneur

[tabs slidertype=”simple” auto=”yes”] [tab]DSC_0104[/tab] [tab]DSC_0115[/tab] [tab]DSC_0122[/tab] [tab]DSC_0131[/tab] [tab]DSC_0133[/tab] [/tabs]

Hari Sabtu (27/9) yang lalu, Departemen Dana Usaha Himpunan Mahasiswa Teknik Geologi Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada mengadakan sebuah course yang bertemakan “Geopreneur : Kewirausahaan di Mata Geologist”. Acara Geopreneur ini mendatangkan pembicara Bapak Ir. Ikhsyat Syukur, Alumni Teknik Geologi Angkatan 1983. Beliau merupakan seorang yang sudah berpengalaman di bidang kewirauusahaan dan juga menjadi ketua IAGI Pengda Jawa Timur.

Della Ema Nurdiana, selaku kepala Departemen Dana Usaha mengatakan bahwa tujuan diadakannya acara ini yaitu untuk memperkenalkan dunia wirausaha di bidang geologi atau yang dikenal sebagai geopreneur (dari kata geology dan enterpreneur), sekaligus menjadi wadah bagi mahasiswa yang berminat di bidang wirausaha.

Acara Geopreneur berjalan dengan lancar dan diikuti oleh ±30 peserta. Peserta Geopreneur sangat antusias dalam mengikuti acara ini. Banyak sekali pertanyaan yang terlontar dari mulut mahasiswa kepada Pak Ikhsyat bahkan di awal sesi acara ini sehingga menjadi diskusi yang sangat menarik dan interaktif bagi para peserta. Pak Ikhsyat berpesan kepada mahasiswa untuk lebih berani dan percaya diri dalam membuat keputusan ataupun menjalankannya. “Keluarlah dari mainstream” tambahnya.

Demikian acara Geopreneur tersebut diakhiri dengan penyerahan momento dan majalah HMTG. Semoga acara ini dapat memberikan manfaat dan semangat bagi para mahasiswa yang tertarik di bidang wirausaha. (Egy_TIM)

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*